Jumat, 16 September 2022

Amanah Yang Istimewa

'Tolong di ajarkan anak kami, dengan segala keterbatasannya" Ujar bapak tersebut dengan penuh harap.

"Insya Allah Pak" jawab ku dengan bunda saat kami bertandang ke rumah beliau yang ada di jalan masuk perumahaan.

Banyak bercerita si bapak mengenai kondisi lingkungan dan juga kondisi keluarganya yang sedikit banyak membuka mata kami mengenai kehidupan di perumahan di mana TPQ Al-Kahfi berdiri.

Cerita satu setengah tahun yang lalu di mana saat penerapan belajar gratis, membuat ada titipan amanah yang istimewa beliau adalah Zahra anak yang untuk saat ini berumur sekitar 10 tahunan tetapi karena kondisi keluarga dan lingkingan beliau tidak bisa mengenyam bangku pendidikan sehingga tidak heran kalau beliau yang sudah sebesar ini tidak bisa membaca atau menulis huruf latin begitu juga untuk aksara arab.

Dan hal ini bukan hanya terjadi pada Zahra tetapi ibunya juga yang banyak berdiam di lingkungan rumahnya yang sebelumnya merupakan hutan sebelum di buka menjadi perumahan juga merupakan buta aksara dan buta huruf arab.

Kedua-duanya menjadi santri TPQ Al-Kahfi sedari awal TPQ ini berdiri, dan untuk si Zahra sendiri yang selama ini tertutup dan agak susah untuk berinteraksi dengan orang lain, sekarang sudah bisa membuka diri, sudah mau berbicara, bisa bernyanyi dan kegiatan santri lainya seperti mengaji dan membaca doa sudah mulai bisa di lakukan, walaupun masih dalan serba keterbatasan.

Karena di TPQ sendiri hanya fokus mengajarkan untuk baca tulis arab/ Al-Quran sehingga untuk yang mengajarkan latin baik menulis dan membaca belum ada sampai saat ini walupun sudah pernah di berikan buku dan alat tulis di awal beliau belajar, tetapi interaksi untuk bergaul sudah menunjukan perkembangan yang cukup bagus di bandingkan dengan awal saat dia belajar.

Tidak berbeda dengan si Zahra, ibunya juga aktif mengikuti pengajian yang di adakan oleh TPQ  Al-kahfi dan setiap hari beliau datang untuk belajar Iqro setelah kelas santri Al-Quran selesai, walaupun dia sibuk dengan pekerjaanya sebagai salah satu ART yang tidak jauh dari tempat tinggalnya dia masih menyempatkan untuk terus mengaji.

Dulu saat awal mereka masuk sempat terpikir "Kok , masih ada orang yang tidak mengenal aksara sama sekali setelah 76 tahun Indonesia merdeka", tetapi setelah kupelajari ternyata mereka hanya sebagian yang sangat kecil dari amanah istimewa yang di hantarkan Allah kepada kami, agar menjadi cerminan untuk terus istiqomah dan tidak menjadi sombong.

------------------------------------------------------------
Bagi dermawan yang mau mengulurkan tangan untuk membantu kegiatan yang ada di TPQ Al-Kahfi Talang Betutu - Palembang, dapat di salurkan melalui rekening ;

Bank Sumsel Babel Syariah
Kantor Cabang Syariah Pasar Kuto
No Rek : 8010-90-20557 a.n : TPQ Al-Kahfi

Bank Syariah Indonesa
KCP PLM A Rivai
No Rek : 1020572837 a.n : Msy Henny Nurafni

Untuk segala jenis donasi ataupun bantuan barang dapat di konfirmasi ke no hp : 082178323900 atau 081368883389

Tidak ada komentar:

Posting Komentar